Ketua DPRD Padangpariaman memimpin sidang paripurna istmewa hari jadi Padangpariaman 11/1. |
Padangpariaman – Gubernur Sumbar Irwan Prayitno menilai pesatnya pembangunan kabupaten Padangpariaman tidak terlepas dari dukungan dan kinerja dari DPRD Padangpariaman dalam mendukung eksekutif menjalankan roda pemerintahan.
“Kemajuan yang dicapai Padangpariaman tidak terlepas dari kepiawaian dan dukungan dari DPRD yang selalu mendukung pembangunan di Padangpariaman,” ujar Hal Irwan Prayitno saat sidang paripurna istimewa DPRD Padangpariaman dalam rangka peringatan hari jadi Padangpariaman di kantor Bupati Parit Malintang Jumat 11/1.
Irwan Prayitno mengatakan kehamonisan antara legislatif dan eksekutif sangat penting dalam sebuah roda pemerintahan. Untuk itu Gubernur Sumbar dua periode tersebut sangat mengapresiasi DPRD Padangpariaman.
“Salut dengan ketua DPRD Padangpariaman yang piawai memimpin DPRD Padangpariaman,” ujarnya saat memberikan kata sambutan.
Ketua DPRD Padangpariaman, Faisal Arifin, dalam pidatonya berharap HUT Padangpariaman ke-186 bisa dijadikan momentum intropeksi dan evaluasi kerja. Baik oleh pemkab ataupun Padangpariaman. Sebab, menurutnya masih banyak program pembangunan dan pemberdayaan masyarakat yang harus dilaksanakan ke depannya.
“186 tahun bisa disebut usia yang sudah matang bagi suatu daerah. Jadi sikap untuk selalu lebih baik, sangat penting ditanamkan dalam diri seluruh penggerak roda pemerintahan di Padangpariaman ini,” kata Faisal Arifin.
Menurut Faisal Arifin, intropeksi diri dan evaluasi kerja perlu dilakukan guna meningkatkan kinerja pemerintah Padangpariaman. Sehingga pembangunan dan kemajuan Padangpariaman dapat dirasakan oleh masyarakat.
“DPRD Padangpariaman selalu mendukung dan mengawasi program-program yang dilaksanakan Pemkab Padangpariaman. Alhamdulillah, hasilnya program pembangunan dan pemberdayaan di daerah tercinta ini berjalan dengan baik,” katanya.
Faisal Arifin menambahkan, DPRD selalu memberikan dukungan dan dorongan kepada Organisasi Perangkat Daerah. Sebab pihaknya meyakini bahwa dengan berinovasi masyarakat bisa mendapatkan pelayanan prima.
“Dari pembelajaran kita di sejumlah daerah, kita melihat keberhasilan memang karena inovasi OPD. Makanya kita selalu mendorong OPD mengusulkan program yang inovatif,” ujarnya.
Hal senada juga disammpaikan Wakil Ketua DPRD Padangpariaman, Januar Bakri. Politisi Demokrat ini juga menilai inovasi sebagai kunci keberhasilan program daerah. Terlebih menyangkut pemberdayaan masyarakat.
“Kita kan ada program pembangunan dan pemberdayaan. Untuk pemberdayaan ini inovasi sangat dibutuhkan. Jadi masyarakat memang merasakan betul bagaimana kerja kita untuk mereka,” ujar Januar Bakri usai sidang paripurna.
Januar Bakri menilai, di usia Padangpariaman ke-186 sudah banyak kemajuan di bidang pembangunan. Namun tentu pemerintah daerah tidak boleh berpuas diri dan terus meningkatkan kinerja.
“Kemajuan yang dicapai berkat kebersamaan. Sebab DPRD dan Pemkab memang saling dukung dalam menyukseskan program. Namun evaluasi tentu tetap dilakukan, agar kerja pemda dapat diukur,” ujarnya.
Untuk itu, dia berharap program yang akan direalisasikan ke depannya semakin seimbang antara pembangunan dan pemberdayaan masyarakat. Sebab, baginya infrastruktur memadai akan lebih berdampak terhadap kesejahteraan, apabila masyarakat memanfaatkannya untuk peningkatan ekonomi, bukan sekadar untuk kebutuhan akses.
“Ini tidak hanya untuk pemkab tetapi juga pemerintah di nagari. Tujuannya agar kita bisa menghadirkan program yang bisa saling sinkron,” pungkasnya.
Sementara itu Wakil Ketua Komisi II DPRD Padangpariaman, Munofestoni, mengatakan bahwa diusia Padangpariaman ke-186, sudah banyak program pembanguanan yang sukses dilaksanakan. Dia mengaku mengetahui betul hal itu lantaran komisinya memang membidangi pembangunan tersebut.
“Memang saya lihat program pembangunan di daerah kita ini bergerak cepat. Hal itu tentu tidak terlepas dari sinergitas Pemkab dengan kita. Sehingga segala sesuatu selalu kita koordinasikan,” katanya.
Ke depan DPRD berharap kabupaten Padangpariaman terus semakin maju dan sejahtera. Salah satu kunci keberhasilan tersebut tentu dengan terus membangun rasa kebersamaan dalam membangun Kabupaten Padangpariaman. Sehingga pembangunan dapat dilakukan secara maksimal dan manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat. (*)
Komentar