Pariaman – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) merupakan kegiatan yang mendukung program unggulan Walikota Pariaman. Program unggulan yang berkaitan dengan keagamaan yakni Pembangunan Pusat Pendidikan Al-Qur’an dan Pengembangan Pendidikan Agama Non Formal, Madrasah Diniyah Awaliyah (MDA) tingkat sekolah dasar, Madrasah Diniyah Wustha (MDW) tingkat sekolah menengah pertama, dan MDU untuk tingkat sekolah menengah atas.
Hal ini disampaikan Walikota Pariaman yang diwakili Plt Kepala Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Kota Pariaman, Dasril saat membuka MTQ II Tingkat Desa Sikapak Barat Tahun 2019 digelar di Halaman Musholla Taqwa Muhammadiyah Desa Sikapak Barat Pariaman Utara Kota Pariaman, Sabtu (27/7).
Dasril dalam pidatonya, meminta seluruh kepala desa se-Kecamatan Pariaman Utara agar kegiatan ini menjadi contoh untuk mendorong masyarakat yang berada di desa lain untuk bisa melaksanakan kegiatan keagamaan seperti hal yang sama.
“jangan hanya tertumpu sekedar pembangunan jalan, Walikota Pariaman Genius Umar berpesan agar Alokasi Dana Desa (ADD) yang ada jangan hanya tertumpu sekedar pembangunan jalan saja, tetapi ini merupakan ajang evaluasi kita sejauh mana keberadaan MDA yang ada di desa masing-masing bisa terlaksana”, ungkapnya.
Nantinya, anak-anak generasi berikutnya tidak mudah terpengaruh dengan hal yang buruk dari luar karena mereka sudah memiliki pondasi yang kuat tentang agama.
“Kepada orang tua, masyarakat dan penyuluh agama pada saat maghrib kita diharapkan dirumah untuk melaksanakan Maghrib Mengaji bersama anak-anak dalam pembinaan al-quran untuk belajar dan membaca al-quran serta melakukan hal yang positif”, pungkasnya.
Dalam kesempatan yang sama Kepala Desa Sikapak Barat, Suhardi mengatakan sebanyak 60 peserta mengikuti MTQ II Tingkat Desa Sikapak Barat Tahun 2019 Kecamatan Pariaman Utara yang dilaksanakan selama dua hari.
“Sebanyak 60 peserta yang mengikuti MTQ II dengan mempertandingkan tiga cabang yaitu Tilawah, Tartil dan Tahfiz, digelar mulai pada tanggal 27 sampai 28 Juli 2019”, ujarnya.
MTQ Tingkat Desa Sikapak Barat ini merupakan sudah yang ke-2 kalinya dilaksanakan. Dengan peserta yang mengikuti merupakan sanak kemenakan dari tiga dusun yaitu Dusun Sikapak Mudiak, Dusun Sikapak Hilie dan Dusun Pakotan.
Tujuan dilaksanakan kegiatan ini merupakan untuk mencari bibit qori dan qoriah tingkat desa, dan nantinya bisa mewakili ditingkat kecamatan, maupun tingkat kota bahkan bisa sampai ketingkat Nasional. (*)