Lintassumbar.id – Walikota Pariaman Genius Umar canangan Desa Sikabu Kecamatan Pariaman Selatan Kota Pariaman sebagai Kampung Tangguh Nusantara, di kantor Desa Sikabu, Selasa (16/6/2020).
“Di Kota Pariaman baru satu desa yang dinyatakan desa tangguh yakni Desa Sikabu di bawah binaan Polres Pariaman,” ungkapnya.
Walikota Pariaman menyatakan desa tangguh merupakan desa yang memilki kesiapsiagaan terhadap bencana virus Covid-19.
“Ada beberapa aspek yang dinilai yakni dari segi kesehatan, bagaimana penanganan kesehatan, pos pengamanan, posko penanganan Covid-19 dan keberadaan kelompok masyarakat yang menjadi tim gugus tugas ditingkat desa,” ujarnya.
Kedua dari segi perekonomian, dimana desa memiliki kesiapsiagaan ketahanan pangan yang memiliki lahan untuk ditanam sekaligus dari segi perikanananya dan desa ini menyatakan siap dengan semua ini.
“Sementara dari segi keamaanan, desa ini memiliki CCTV dan kampung bebas narkoba. Semua keterpaduan desa ini baik dari perangkat desa dan unsur yang ada ditingkat desa, saya pikir penilaian dari pihak Polres dan Polda untuk menyatakan Desa Sikabu adalah Desa Tangguh terhadap virus Covid-19“, ulasnya.
Kepala Desa Sikabu, Syamsuhardi, menuturkan, tim relawan Covid-19 Desa Sikabu yang standby di Posko secara sigap melakukan penanganan dan pencegahan Covid-19.
“Seperti melakukan penyemprotan disinfektan pada sarana-sarana umum dan rumah penduduk, apabila ada warga yang baru datang dari luar daerah segera dilakukan cek kesehatan dan karantina mandiri di ruangan yang telah kita sediakan di sebelah kantor desa,” ujarnya.
Didirikannya posko sigap Covid-19 untuk antisipasi penyebaran wabah virus corona agar tidak menular di lingkungan Desa Sikabu. Kegiatan posko setiap hari juga melakukan pendataan dan pengecekan warga dari luar kota atau daerah zona Merah.
Pihaknya, selalu menghimbau kepada masyarakat melalui kepala dusun yang ada dan dubalang desa, jika ada keluarga yang baru datang dari luar daerah yang zona merah agar melakukan karantina selama 14 hari di tempat yang telah kita siapkan.
Namun, tak hanya mengantisipasi wabah corona saja, dari segi keamanan, ketertiban umum dan ketenteraman masyarakat juga menjadi prioritas utama Desa Sikabu.
“Jika ada hal-hal yang dicurigai yang mengindikasi terhadap kejahatan, termasuk penggunaan narkoba, kita langsung lakukan koordinasi dengan personil Bhabinkamtibmas Polres Pariaman yang telah ditunjuk membina desa kami untuk dilakukan langkah selanjutnya,” tutur Syamsuhardi.(Fadli)