Lintassumbar.co.id — Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional (HAN) 2021, Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) menyelenggarakan Anugerah KPAI 2021 secara daring.
Kota Pariaman mengikuti kegiatan tersebut secara zoom meeting oleh Walikota Pariaman, Genius Umar, didampingi oleh Ketua TP PKK Kota Pariaman, Lucyanel Genius, Plt. Kadis P3AKB Kota Pariaman Noviardi, Kadis Kesehatan Kota Pariaman, Nazifah, di Ruang Rapat Walikota Pariaman, Kamis (22/07/2021).
Genius Umar menjelaskan Anugerah KPAI 2021 ini diberikan kepada stakeholder yang memiliki komitmen besar dalam penyelenggaraan perlindungan anak, serta memenuhi kriteria penilaian yang telah ditetapkan sebelumnya, dan Kota Pariaman termasuk salah satu nominasi dalam Anugerah KPAI Tahun 2021.
“Berdasarkan hasil evaluasi dan pengawasan KPAI, maka Pemko Pariaman ditetapkan sebagai Nominasi Anugerah KPAI tahun 2021, dengan kategori Pemerintah Daerah Kota yang memiliki komitmen terhadap perlindungan anak, dan pelaporan berbasis aplikasi (Sistem Informasi Monitoring Evaluasi dan Pelaporan) SIMEP perlindungan anak tahun 2021,” ungkap Genius Umar. (*)