Lintassumbar.co.id – Bupati Padangpariaman Suhatri Bur paparkan pembangunan Padangpariaman di hadapan warga Kekeluargaan Tujuh Koto Saiyo (KTKS) Kota Pekanbaru, saat memberi sambutan dalam acara pelantikan dan pengukuhan DPD KTKS Kota Pekanbaru Periode 2022-2027, di Aryaduta Hotel Kota Pekanbaru, Kamis (15/09).
Suhatri Bur mengajak warga Persatuan Keluarga Daerah Piaman (PKDP) untuk bersinergi dengan ranah dan pemerintah daerah, agar misi yang telah disusun semakin mudah diwujudkan.
“Sinergi ranah dan rantau akan sangat memudahkan pemerintah daerah untuk mewujudkan Padang Pariaman Berjaya,” tuturnya.
Suhatri Bur juga mempromosikan destinasi wisata yang ada di Kota Pariaman dan Padang Pariaman serta mengajak warga KTKS untuk berwisata sambil pulang kampung.
Suhatri Bur berharap warga KTKS dan PKDP Pekanbaru umumnya untuk tetap kompak dan menjalin kebersamaan dalam mewujudkan program-program kedepannya serta mewujudkan KTKS Pekanbaru yang jaya dan saiyo.
“Selamat DPD KTKS Pekanbaru, semoga tetap kompak dan selalu baiyo-iyo dalam menyelesaikan semua urusan, jangan mau di pecah apalagi di adu domba,” pungkas Suhatri Bur. (Red)