Pariaman — Dalam rangka memperingatan Nuzul Qur’an 1445 H / 2024 M, Kelompok Kerja Guru Pendidikan Agama Islam (KKG PAI) Kecamatan Pariaman Tengah menggelar acara Tabligh Akbar di Masjid Raya Cimparuah, Desa Cimparuah Kecamatan Pariaman Tengah Kota Pariaman, Kamis (28/03/2024).
Peringatan nuzul qur’an dengan tema “Al-Qur’an Sebagai Lentera Kehidupan” tersebut dihadiri oleh Sekretaris Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kota Pariaman, Masrimpi Noor, Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Kec. Pariaman Tengah, Ali Nusir, Kemenag Kota Pariaman, Syaiful Azmi, Ketua KKG PAI Pariaman Tengah, Rakhis Rizal, serta pengawas, kepala sekolah dan majelis guru sekolah dasar (SD) se-Kecamatan Pariaman Tengah, Kepala Desa Cimparuah, Maifialdi dan penceramah Ustadz Afrinaldi Yunas.
Ketua KKG PAI Kec. Pariaman Tengah, Rakhis Rizal mengatakan, acara ini merupakan program khusus dari KKG PAI dan Peringatan Hari Besar Islam (PHBI). Kegiatan ini tidak terlepas dari dukungan K3S dan majelis guru SD se-Kecamatan Pariaman Tengah.
”Selain mendengarkan tausiyah dari Ustadz Afrinaldi Yunas, dalam kegiatan ini kita menyerahkan bantuan infaq untuk siswa yang kurang mampu sebanyak 25 orang siswa dimana masing-masing siswa menerima Rp200.000. Dana tersebut dikumpulkan dari sedekah para majelis guru,” ujar Rakhis.
Rakhis yang juga merupakan seorang da’i ini menyampaikan, peringatan nuzul quran ini juga sebagai momen penting untuk mengingatkan umat muslim tentang peristiwa turunnya al-quran pada malam 17 Ramadhan.
“Pasalnya, keberadaan al-quran sebagai pedoman hidup umat muslim dan sumber petunjuk dalam menjalani kehidupan di dunia,” imbuhnya.
Momen ini memberikan kesempatan kepada umat muslim untuk lebih mendalami pemahaman tentang isi al-quran. Sehingga, umat muslim diharapkan dapat meraih inspirasi dan motivasi untuk meningkatkan kualitas ibadah mereka.
Selain itu, peringatan nuzulul quran oleh KKG PAI ini juga dapat menjadi sarana untuk mempererat hubungan silaturahmi antara majelis guru. (*)
Komentar