Andre Rosiade.
Padang – Politisi sekaligus tokoh olahraga Sumatera Barat, Andre Rosiade, resmi mendaftarkan diri sebagai calon Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Sumatera Barat. Andre datang bersama 22 dari total 28 pemilik hak suara yang terdiri dari Asosiasi Kabupaten (Askab), Asosiasi Kota (Askot), serta pemilik klub sepak bola se-Sumatera Barat.
“Alhamdulillah hari ini kami didampingi 22 pemilik suara untuk mendaftar sebagai Ketua PSSI Sumatera Barat. Secara hitung-hitungan, insya Allah kami optimis bisa terpilih,” ujar Andre Rosiade usai menyerahkan berkas pendaftaran, Sabtu (9/11/2025).
Andre menyebut dukungan tersebut sudah disertai tanda tangan resmi di atas materai dari masing-masing ketua dan sekretaris klub. “Secara administrasi juga kami sudah dinyatakan lolos. Mudah-mudahan proses berjalan lancar dan kami bisa terpilih, semoga saja secara aklamasi,” tambahnya.
Pemilihan Ketua Asprov PSSI Sumbar dijadwalkan akan digelar dalam Kongres di Hotel Truntum, Padang, pada 29 November 2025.
Jika terpilih, Andre menegaskan komitmennya untuk membenahi sepak bola Sumbar secara menyeluruh. Ia menyiapkan beberapa program prioritas, mulai dari penyelenggaraan kompetisi usia muda hingga pelatihan bagi wasit dan pelatih.
“Program pertama kami akan mengadakan kompetisi kelompok umur di seluruh kota dan kabupaten. Kami juga akan membantu pembiayaannya,” jelasnya.
Selain itu, Andre berencana memberikan subsidi kepada Askab dan Askot agar kompetisi dapat digelar tanpa biaya pendaftaran.
“Seluruh kompetisi yang diselenggarakan Asprov PSSI Sumbar akan gratis. Peserta tidak perlu bayar, bahkan kalau bisa kami sediakan konsumsi seperti di turnamen Andre Rosiade Cup yang sudah berjalan di Jabodetabek,” katanya.
Untuk peningkatan kualitas pelatih, Andre juga menyiapkan 25 slot pelatihan lisensi D gratis setiap tahun, dengan prioritas bagi guru olahraga dan mantan pemain.
Tak hanya itu, Andre menegaskan kesiapannya menanggung biaya tim sepak bola Sumbar ke PON mendatang, jika nantinya APBD provinsi tidak dapat mencukupi. “Kalau APBD seret, Asprov PSSI Sumbar akan bertanggung jawab mengirimkan tim sepak bola ke PON,” tegasnya.(Jamal)