Lintassumbar.id – Pasien terkonfirmasi positif virus Corona disease (Covid-19) di Sumatera Barat kembali bertambah 1 orang. Dengan penambahan itu jumlah pasien positif hingga Rabu 31 Maret 2020 menjadi 12 orang.
Kepala Biro Humas Pemprov Sumbar Jasman Rizal membenarkan pasien positif Covid-19 yang 12 diketahui positif setelah keluar hasil swab dari laboratorium Universitas Andalas (Unand).
“Hari ini yang positif corona bertambah satu orang lagi, yang bersangkutan seorang ibu rumah tangga,” ungkapnya dalam keterangan tertulis.
Pasien yang berusia 51 tahun itu diketahui berasal dari Kota Padang dan kini sedang mendapatkan perawatan di ruang isolasi Rumah Sakit Achmad Muchtar (RSAM) Bukittinggi.
Pasien ini masuk ke RSAM Bukittinggi sejak 28 Maret 2020. Dia dicurigai terjangkit Covid-19 dari keluarganya yang baru pulang dari Malaysia dan ada juga tetangganya yang baru balik dari Jakarta.
“Sekarang semua yang pernah kontak dengannya sedang ditracking oleh tim Gugus Tugas Covid-19,” pungkasnya.
Dengan penambahan 1 orang ini, kini jumlah pasien positif Covid-19 di Sumbar menjadi 12 orang, 6 orang dirawat di RSUP M Djamil Padang, 5 orang pasien di RSAM Bukittinggi dan satu pasien positif meninggal dunia.(Jamal)