Lintassumbar.co.id – Walikota Pariaman Genius Umar menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa untuk triwulan pertama Tahun 2022 kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kantor Desa Cubadak Mentawai Kecamatan Pariaman Timur Kota Pariaman, Selasa (19/4).
Genius Umar mengapresiasi Kepala Desa Cubadak Mentawai karena salah satu desa tercepat penyaluran BLT DD untuk triwulan pertama Tahun 2022 di Kota Pariaman.
“BLT Dana Desa merupakan salah satu bantuan langsung yang diterima warga yang tidak mampu dan terkena dampak Covid-19. Untuk BLT Dana Desa besarannya tergantung dari anggaran desa yang diperoleh dari pusat. Adapun saat ini masyarakat Desa Cubadak Mentawai Kecamatan Pariaman Timur Kota Pariaman memperoleh BLT DD Triwulan Pertama Tahun 2022 sebesar Rp 300 ribu/bulan sehingga mereka menerima Rp 900/triwulan,” ungkapnya.
Desa Cubadak Mentawai menyerahkan BLT DD triwulan pertama untuk tahun 2022 kepada 71 KPM.
“Di samping BLT DD triwulan pertama untuk tahun 2022 yang masuk langsung ke rekening KPM, kita juga berikan bantuan beras sebanyak 5 kilo/KPM,” tambahnya.
“Bantuan yang diterima menjelang lebaran Idul Fitri 1443 H/ 2022 M ini dapat meringankan beban masyarakat kita yang kurang mampu dan dapat memenuhi kebutuhan selama Ramadan,” harapnya. (Mc)
Komentar