Batusangkar – Bermain sangat baik dengan skill individu yang mumpuni Geno Noviansyah berhasil menyabet penghargaan sebagai pemain terbaik, dalam partai semi final antara Duo Swarna versus Jordus FC, Jum’at (19/4) di Stadion Mini Pulai, Sungayang, Tanahdatar.
Geno yang memperkuat Jordus FC menjadi kreator lapangan tengah. Kemenangan 1-0 atas Duo Swarna menjadi bukti kekuatannya di lapangan tengah.
Untuk itu ia sangat pantas dinobatkan sebagai pemain terbaik pada partai semifinal sore tadi.
Atas prestasi tersebut ia berhak atas hadiah sepatu ortussigh. Hadiah tersebut diserahkan langsung pembina Jordus H. Yasman Yanuzar.
Geno ikut mengantarkan Semen Padang FC kembali ke liga 1.
Pada pertandingan semifinal sore tadi, Jordus berhasil mengatasi perlawanan Duo Swarna dengan skor tipis 1-0. Gol Jodus tersebut dicetak oleh Aed Tri Oka pada menit ke 5.
Oka yang lepas dari kawalan pemain belakang Duo Swarna berhasil menyarangkan si kulit bundar. Gol ini menjadi satu satunya yang tercipta pada partai ini.
Ketatnya pertahanan Jordus yang dikawal Tri Rahmad Priadi, Aed Tri Oka, Rivaldo Lorenzo Dias dan Delviero Syafril tak berhasil ditembus Duo Swarna.
Dengan dikartu merahnya Aed Tri Oka oleh wasit Dian Agusti Rahmad tak berhasil dimanfaatkan pemain Duo Swarna dengan baik. Skor 1-0 tak berubah hingga pertandingan usai. (***)
Komentar