Padangpariaman – Bupati Padangpariaman Suhatri Bur akan menikahkan putri sulungnya pada Minggu, 16 Januari 2025, esok. Namun Suhatri Bur tidak akan menggunakan rumah dinas bupati atau pendopo untuk menggelar pesta pernikahan putrinya tersebut. Suhatri Bur lebih memilih menggelar resepsi perkawinan di rumah pribadinya, di Kampuang Guci, Nagari Lubuk Pandan, Kecamatan 2×11 Enam Lingkung, Padangpariaman.
Saat ditanya mengapa tidak menggelar resepsi perkawinan di rumah dinas Suhatri Bur menjawab dirinya tidak ingin menimbulkan kegaduhan dan membuat orang lain berdosa.
“Saya tidak ingin membuat orang lain berdosa gara-gara saya karena nanti akan ada saja muncul suara sumbang dan fitnah yang mengkritik ia menggunakan fasilitas negara untuk acara baralek, meskipun sebetulnya secara regulasi tidak ada persoalan, tapi saya lebih nyaman di rumah pribadi saja,” ujar Aciak, sapaan akrab Suhatri Bur, kepada Lintassumbar, Jumat, 14/2.
Pernikahan putri sulung Suhatri Bur, Suci Rahmi Atta dengan Haris direncanakan dilangsungkan Minggu, 16/2. Kemudian lanjut resepsi hingga Senin, 17/2. Dijadwalkan Menteri Koordinator Bidang Pangan RI, Zulkifli Hasan, dan Gubernur Sumbar, Mahyeldi, dijadwalkan akan menjadi saksi pernikahan tersebut. Selain itu Suhatri Bur juga mengundang berbagai tokoh nasional serta bupati walikota se Sumbar. (*)