Padangpariaman — Dalam rangka monitoring tata kelola keuangan satuan kerja baru pada Bawaslu Provinsi dan Bawaslu Kabupaten/Kota, Bawaslu Republik Indonesia kunjungi Bawaslu Kabupaten Padang Pariaman, Senin (17/2/2025).
Adapun dari Bawaslu RI diwakili oleh Nerry Aryati, Faraghita Febryana dan Retno Dwi Anggraini. Kedatangan tim Bawaslu RI disambut Ketua Bawaslu Padangpariaman, Azwar Mardin dan anggota, Indra Gunawan dan Irwandi, Kepala Sekretariat, Baiq Nila Ulfaini beserta jajaran staf sekretariat.
Memimpin kedatangan Tim Bawaslu RI, Nerry memberikan sejumlah masukan kepada Bawaslu Padang Pariaman agar proses dalam hal tata kelola keuangan sebagai satuan kerja baru dapat segera diwujudkan.
“Selain dalam hal untuk tata kelola keuangan sebagai satker nantinya, agar SPJ-SPJ yang masih belum diselesaikan agar segera diselesaikan,” ujar Nerry, dikutip dari website Bawaslu Padangpariaman.
Menanggapi hal tersebut Ketua Bawaslu Padang Pariaman, Azwar Mardin menjelaskan sejauh ini Bawaslu Padang Pariaman masih dalam proses untuk tata kelola keuangan sebagai satuan kerja baru dan menerima saran yang diberikan oleh tim Bawaslu RI untuk diaplikasikan ke depannya.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Tim Bawaslu RI yang sudah berkunjung ke Padang Pariaman hari ini, segala masukan dan saran yang diberikan sangat berharga dan akan segera kami aplikasikan,” ungkap Azwar.
Selain mengunjungi Bawaslu Padang Pariaman, Tim Bawaslu RI juga mengunjungi Bawaslu Kabupaten Lima Puluh Kota sebagai salah satu yang akan menjadi satuan kerja baru juga di Sumatera Barat. (*)