![]() |
Deklarasi kampanye damai di halaman balaikota Pariaman Minggu, 18/2. (Foto: Juned) |
Ketua KPU kota Pariaman Budi Satria, mengungkapkan Pilkada Pariaman menjadi daerah nomor tiga paling rawan di Indonesia dari 171 daerah yang menggelar Pilkada serentak tahun 2018 ini.
“Dari hasil survey Kepolisian RI, Pilkada kota Pariaman menempati peringkat ke 3 kerawanan politik di media sosial (medsos) dari 171 daerah di indonesia yang menggelar pilkada serentak di tahun 2018 saat ini”, ujar Budi saat pidato deklarasi kampanye damai Pemilihan Walikota dan Wakil Waikota Pariaman di Balaikota Pariaman Minggu, 18/2.
Budi Satria meminta ke tiga pasangan calon bersama para pendukung dan simpatisan serta masyarakat luas untuk menjaga suasana kondusif di Kota Pariaman dengan menghindari black campaign, fitnah, politik uang dan ujaran kebencian.
“Mari kita ciptakan pilkada badunsanak, kita semua bersaudara”, ajak Budi.
Dalam Deklarasi Kampanye Damai ini, pembacaan ikrar kampanye damai dipimpin oleh Ketua Bawaslu Kota Pariaman Elmahmudi, yang diikuti ketiga pasangan calon, dan selanjutnya menandatangani pernyataan di spanduk yang telah disiapkan KPU kota Pariaman.
Acara ini juga dihadiri oleh KPU Provinsi Sumatera Barat, Bawaslu Provinsi Sumatera Barat, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah kota Pariaman, Kepala OPD dan pendukung dan tim pemenangan masing-masing pasanangan calon. (J)