Lintassumbar.id – Satu lagi dari 13 orang petugas RSUD Padang Panjang yang terkonfirmasi positif beberapa waktu lalu adalah warga Padangpariaman. Yakni seorang perawat berinisial M, beralamat di Korong Pasa Gelombang Nagari Kayu Tanam Kecamatan 2×11 Kayu Tanam. Sebelumnya juga terkonfirmasi seorang anggota Sat Pol PP Padang Panjang yang juga warga 2×11 Kayu Tanam, Padangpariaman.
“Benar, M ini bagian dari 13 orang Nakes RSUD Padangpanjang yang terkonfirmasi tempo hari, namun karena KK nya terdaftar di Padangpanjang, jadi ia terkonfirmasi atas nama Kota Padangpanjang,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Padangpariaman Yutiardi Rivai melalui Kabag Humas Padangpariaman, Anton Wira Tanjung, Minggu, 3/5.
Meski terkonfirmasi di Padangpanjang, namun tim Satgas Covid 19 Padangpariaman tetap melakukan tracking terhadap rekam kontak P di rumah orang tuanya di Kayu Tanam. Pasalnya ia diketahui sempat pulang kampung ke rumah orang tuanya tersebut.
“Kami sudah lakukan tracking di rumah orang tuanya dan didapatkan 8 orang yang pernah kontak erat dengan P, dan kini mereka sudah menjalani isolasi mandiri,” beber Yutriadi.
Kini ke 8 orang tersebut direncanakan akan diambil tes Swab nya untuk mengetahui apakah mereka ikut tertular atau tidak. (Fdl)