Pariaman – Walikota Pariaman Genius Umar, pimpin pelaksanaan Upacara Hari Pendidikan Nasional dan Hari Kebangkitan Nasional ke 111 tahun 2019, yang diadakan secara serentak di halaman Balaikota Pariaman, Senin (20/5).
Upacara yang dimulai pukul 08.00 WIB pagi tersebut juga dihadiri oleh Wawako Mardison Mahyuddin, Forkopimda Pariaman, Pimpinan lembaga BUMD serta Kepala OPD Pemko Pariaman.
Dalam pidatonya, Wako Genius Umar mengatakan momentum Bulan Puasa Ramadhan saat ini menjadi upaya untuk meningkatkan rasa nasionalis terhadap permasalahan bangsa yang terjadi saat ini, serta jerih payah, cucuran keringat dan amal bhakti bapak/ibu guru, yang telah mengabdi sebagai pendidik selama ini di Kota Pariaman.
”Mendapatkan pahala yang setimpal dari Allah SWT. Karena berkat jasa para guru inilah, kita dapat berhasil dan menikmati kesuksesan yang kita raih saat ini,” tambah Genius.
Selanjutnya, Wako Genius bacakan sambutan Menteri Komunikasi dan Informatika RI, Rudiantara dan Menteri Pendidikan RI, Muhadjir Effendi, di hadapan para hadirin.
Hari kebangkitan nasional kali ini mengambil tema “Bangkit Untuk Bersatu”. Kebangkitan untuk Persatuan, seraya mengajak agar semua sebagai sesama anak bangsa secara sadar memaknai peringatan kali ini dengan memperbarui semangat gotong-royong dan kolaborasi, sebagai warisan kearifan lokal yang akan membawa kita menuju kejayaan di pentas global. (*)
Komentar